Kamu penggemar sepakbola sejati? Saat ini, banyak aplikasi nonton bola yang aman dan legal yang bisa kamu manfaatkan untuk menyaksikan tim jagoanmu berlaga.
Kenapa kamu sangat nggak direkomendasikan pakai aplikasi nonton bola ilegal? Pasalnya aplikasi tidak resmi berpotensi mengandung virus atau malware yang bisa merusak perangkatmu. Risiko serius lain yang juga perlu kamu waspadai adalah kemungkinan jadi mangsa kejahatan siber.
Nah dalam artikel ini, Hypefeeds bakal membagikan list aplikasi nonton bola gratis sekaligus link-nya khusus buat kamu. Dengan begitu, kamu bisa menikmati laga bola favoritmu dengan tenang tanpa risiko.
Daftar Aplikasi Nonton Bola Resmi dan Aman
Ini dia deretan aplikasi yang memungkinkan pengguna untuk nonton bola secara live, tayangan ulang, atau cuplikan dari berbagai liga sepak bola terpopuler di dunia.
1. Vidio
Vidio bisa jadi pilihan pertama aplikasi nonton bola live, seperti Liga Eropa, Inggris, Liga 1 Prancis, Serie A Italia, La Liga Spanyol, dll. Keunggulan aplikasi ini kualitas gambarnya oke, fiturnya lengkap (Press to Play, Live Chat, Color Filter (khusus iOS), dll), dan ada Video on Demand (VOD). Jadi kamu bisa nonton tayangan sesuai keinginan.
Detail | Vidio |
Developer | PT Vidio Dot Com |
OS Minimal | Android 5.0+ |
Ukuran Download | 21 MB |
2. Mola
Bagi para penggemar pertandingan Bola Liga Internasional, aplikasi nonton bola live, Mola TV, tentunya sudah tidak asing. FYI Mola TV telah resmi memperoleh hak siar untuk liga internasional di Indonesia, menjadikannya saluran yang sah untuk menayangkan liga utama di Tanah Air.
Keunggulan yang membuat langganan Mola TV menjadi pilihan yang masuk akal adalah harganya yang terjangkau.
Detail | Mola TV |
Developer | PT Global Media Visual |
OS Minimal | Android 6.0+ |
Ukuran Download | 28MB |
3. Moji TV
Kalau cari aplikasi nonton bola Liga Inggris yang gratis, kamu bisa mengunduh Moji TV. Nggak hanya Liga Inggris, kamu juga bisa nonton berbagai pertandingan sepak bola dari seluruh dunia tanpa biaya berlangganan, tanpa pendaftaran, dan tanpa login member.
Salah satu fitur unggulannya adalah “Schedule” yang memungkinkan pengguna melihat jadwal konten hingga tiga hari ke depan. Moji TV dapat ditonton via aplikasi Vidio atau langsung kunjungi website resmi Moji TV.
Detail | Moji TV |
Developer | PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTEK) |
OS Minimal | – |
Ukuran Download | – |
4. RCTI Plus Superapp
Saluran televisi lokal terkemuka Indonesia ini, sekarang juga menghadirkan RCTI+ Superapp, aplikasi televisi online. Ini merupakan solusi alternatif bagi pengguna Android yang ingin menonton siaran langsung pertandingan sepak bola, dimana Timnas Indonesia turut serta.
Seperti yang kita ketahui RCTI adalah pemegang hak siar untuk Piala AFF 2022 yang melibatkan Tim Garuda.
Detail | RCTI Plus Superapp |
Developer | MNC Digital Entertainment |
OS Minimal | Android 5.0+ |
Ukuran Download | 54 MB |
5. SuperSport
Aplikasi nonton bola siaran langsung berikutnya yang bisa jadi pilihan adalah SuperSport. Di sini tersedia konten sepak bola dari berbagai liga internasional, termasuk Liga Inggris, La Liga Spanyol, Serie A Italia, dan banyak liga lainnya.
Salah satu keunggulan SuperSport adalah kualitas video yang sangat baik, dan kemampuan untuk memilih sudut pandang yang kamu inginkan melalui fitur multi-angle viewing.
Detail | SuperSport |
Developer | SuperSport Online |
OS Minimal | Android 6.0+ |
Ukuran Download | 77 MB |
6. USeeTV Go
Untuk pengguna internet rumah Indihome, secara otomatis juga akan mendapatkan layanan USeeTV Go. Keunggulan aplikasi nonton bola semua liga global ini adalah tersedia dalam beberapa bahasa dan memiliki pemutar video berkualitas tinggi.
Sayangnya beberapa konten hanya dapat diakses dengan berlangganan premium.
Detail | SuperSport |
Developer | SuperSport Online |
OS Minimal | Android 6.0+ |
Ukuran Download | 77 MB |
7. beIN SPORT CONNECT
beIN Sports memberikan akses ke saluran-saluran beIN Sports di seluruh dunia, untuk menonton beragam konten olahraga, terutama sepak bola.
Namun kamu juga menikmati tayangan cabang olahraga lain seperti tenis, basket, balap mobil, dan lainnya.
Dengan aplikasi beIN Sports, kamu dapat menikmati streaming langsung pertandingan, atau kalau tidak sempat nonton secara langsung, tersedia opsi untuk mengakses rekaman pertandingan sebelumnya.
Detail | beIN SPORTS CONNECT |
Developer | beIN Sports Asia Pte Limited |
OS Minimal | Android 5.0+ |
Ukuran Download | 17MB |
8. Super Soccer TV
Sesuai namanya aplikasi ini hanya menghadirkan konten yang berkaitan dengan sepak bola. Aplikasi Super Soccer TV menawarkan beragam fitur komprehensif yang bakal memanjakan para penggemar sepak bola.
Selain kualitas kontennya yang terjamin, Super Soccer TV juga telah menjalin kemitraan dengan beberapa entitas internasional seperti UEFA EURO, Bundesliga, MUTV, dan lainnya.
Kekinian, aplikasi ini juga mengumumkan kolaborasinya dengan BeIN Sports untuk memberikan pengalaman seru nonton tim kesayangan berlaga.
Detail | Super Soccer TV |
Developer | ARM Enterprises |
OS Minimal | Android 5.0+ |
Ukuran Download | 28.5MB |
9. UEFA.tv
Platform streaming nonton bola ini merupakan inisiatif resmi dari UEFA (Union of European Football Associations) untuk menghadirkan hiburan sepak bola kepada penggemar di seluruh dunia secara gratis alias free to air. Meski begitu tidak semua pertandingan langsung dapat dinikmati secara cuma-cuma.
UEFA.tv juga menghadirkan konten eksklusif seperti cuplikan pertandingan, interview pemain dan pelatih, serta konten bersejarah terkait sepak bola Eropa.
Detail | UEFA.tv |
Developer | UEFA |
OS Minimal | Android 6.0+ |
Ukuran Download | 15MB |
10. LALIGA
Bagi penggemar Real Madrid atau Barcelona, aplikasi ini sangat recommended. Fitur-fitur utamanya memungkinkan kamu untuk menikmati siaran langsung pertandingan sepak bola dari liga La Liga Spanyol, highlight pertandingan, news, dan tayangan eksklusif lainnya.
Sementara keunggulannya adalah konten dengan kualitas video berkualitas tinggi dan antarmuka pengguna yang mudah digunakan. Namun, perlu diingat bahwa beberapa fitur premium dalam aplikasi ini memerlukan biaya tambahan.
Detail | LALIGA |
Developer | La Liga Nacional de Fútbol Profesional |
OS Minimal | Android 7.0+ |
Ukuran Download | 58MB |
11. MAXstream
Maxstream adalah aplikasi nonton bola Indonesia gratis yang juga memungkinkan akses kepada berbagai jenis acara olahraga. Di sini kamu bisa menikmati pertandingan dari beberapa liga teratas dunia, seperti Premier League, La Liga, dan Liga Champions.
Keunggulan utama dari Maxstream adalah fitur live streaming dan konten on-demand yang memudahkan kamu mengakses pertandingan kapan saja sesuai keinginan. Selain itu, aplikasi ini juga menawarkan berbagai pilihan bahasa dan kualitas video yang superior.
Detail | MAXstream – Movies, TV, Sports |
Developer | TELKOMSEL |
OS Minimal | Android 5.1+ |
Ukuran Download | 43MB |
Itu dia aplikasi nonton bola terbaik, aman, dan resmi rekomendasi Hypefeeds yang bisa jadi pilihan untuk menikmati laga favoritmu. Selain aplikasi pada list di atas, kamu juga bisa mempertimbangkan beberapa aplikasi legal lainnya.
Ini antara lain Live Football TV, YouTubeTV, MNC Digital Entertainment, atau ESPN. Tinggal pilih dan download saja aplikasi yang paling kompatibel dengan perangkat kamu.
Nah, semoga menginspirasi dan selamat mencoba!